Thursday, April 15, 2010

Apple Akui Masalah Jaringan iPad

Posted on Thursday, April 15, 2010 by Unknown


TEMPO InteraktifJakarta - Apple Inc. hari ini mengkonfirmasi memperhatikan masalah pada jaringan Wi-Fi iPad. Perusahaan ini menyarankan sejumlah langkah perbaikan kepada para pemilik iPad.
Pada kondisi tertentu, iPad mengalami kondisi tak secara otomatis terhubung jaringan Wi-Fi yang digunakan setelah restartatau bekerja setelah status sleep.Ini dapat diselesaikan dengan menggunakan jaringan Wi-Fi cadangan dual band, ketika menggunakan nama jaringan sama untuk setiap jaringan dan menggunakan setting keamanan berbeda untuk setiap jaringan.
Untuk resolusi masalah, Apple menyarankan membuat nama jaringan Wi-Fi terpisah untuk mengidentifikasi setiap band. Ini bisa dilakukan muda dengan memberikan satu atau lebih karakter pada nama jaringan tertentu.
Apple mencontogkan penambahan huruf G pada jaringan 802.11b/g dan N pada nama jaringan 802.11n. Pastikan kedua jaringan menggunakan tipe keamanan sama seperti WEP, WPA, WPA2 dan seterusnya.
Jika masih mengalamai kesulitan, reset setting jaringan menggunakan Settings > General > Reset > Reset Network Settings.
Apple memberi catatan untuk selalu memastikan firmware Wi-Fi router selalu mengikuti perkembangan terbaru.
iPad dengan jaringan Wi-Fi mengalami masalah setiap 10 menit sekali. Masalah ini dilemparkan pengguna di forum Apple.
“Sinyal Wi-Fi lemah dengan proses pengunduhan lambat. Dapat satu bar ketika MBP medapat sinyal kuat. Saya mempunyai stasiun basis kuat Airport. Apakah ada yang mengalami masalah Wi-Fi yang sama?” kata salah satu anggota Apple Support Mr JB dalam forum diskusi.
APPLE | GIZ | Fast Company | PURW  
CEO Apple Steve Jobs memperkenalkan komputer tablet terbarunya, iPad di San Francisco, Amerika Serikat (28/1). Jobs memposisikan iPad sebagai gadget persambungan antara sebuah laptop dan ponsel pintar. AP/Paul Sakuma

No Response to "Apple Akui Masalah Jaringan iPad"

Leave A Reply